Cara Belanja di Wish – Belanja online mungkin sudah menjadi salah satu kebiasaan yang kerap dilakukan oleh masyarakat saat ini. Dimana semua dapat kita lakukan kapanpun dan dimanapun. Kemudian untuk pembayaran juga cukup mudah, simpel dan aman pastinya.
Sebelumnya kita sudah sempat membahas mengenai bagaimana cara belanja di Tokopedia, bukalapak, dan toko online lainnya, baik dalam negeri maupun luar negeri. Setiap cara yang dilakukan juga sebenarnya hampir sama dengan toko online lainnya.
Cara belanja di Wish juga hampir sama, hanya saja ada beberapa yang berbeda, seperti kelengkapan produk, dan juga metode pembayaran. Wish sendiri merupakan toko online yang cukup terkenal, karena memiliki banyak sekali jenis barang original berkualitas tinggi.
Jadi tidak heran jika banyak masyarakat yang lebih memilih berbelanja online di toko online yang satu ini. Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai cara belanja di Wish dengan mudah dan aman yang sudah kami siapkan berikut ini.
Cara Belanja di Wish dengan Mudah & Aman
1. Langkah pertama yang dapat kalian lakukan tentu saja dengan mendownload aplikasi toko online Wish di App Store atau Android.
2. Setelah selesai, kalian dapat mendaftarkan akun terlebih dahulu agar bisa menggunakan aplikasi tersebut untuk berbelanja.
3. Jika kalian memiliki akun Facebook, kalian dapat login dengan akun tersebut atau dengan membuat akun baru.
4. Setelah masuk ke aplikasi toko online Wish, kalian dapat mencari barang yang sedang kalian cari, seperti smartphone, fashion atau kosmetik lainnya.
5. Setelah barang sudah dipilih, kalian juga dapat membaca terlebih dahulu deskripsi barang, kemudian pilihan warna yang akan dipilih dan lainnya.
6. Jika sudah, kalian dapat memasukan kode promo di kolom yang disediakan. Setelah itu checkout.
7. Masukan detail alamat lengkap, mulai dari nama lengkap, alamat, kota, kode pos dan juga nomor telepon aktif.
8. Di halaman selanjutnya kalian dapat memasukan metode pembayaran, dengan menggunakan kartu kredit atau kartu debit. Isi dengan lengkap
9. Setelah selesai dan dianggap sudah benar maka kalian dapat ikuti petunjuk selanjutnya.
Itulah beberapa langkah yang dapat kalian lakukan ketika berbelanja di Wish. Metode belanja online sebenarnya hampir sama dengan toko online lainnya, hanya saja biasanya dibedakan dengan adanya metode pembayaran yang berbeda-beda. Terlebih jika toko online luar negeri yang mengharus konsumen membayar dengan menggunakan kartu kredit ataupun Paypal. Baiklah hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat bagi kalian semua.