Cara Memilih Kurir di Shopee – Belum lama ini banyak pengguna aplikasi Shopee mengeluhkan tidak bisa pilih kurir seperti biasanya, hal tersebut tentu merugikan bagi setiap konsumen yang sudah memiliki jasa kirim langganan. Sebetulnya hal tersebut bukan tidak bisa memilih, cuma sebagian besar pengguna belum mengetahui cara memilih kurir di Shopee.
Hal tersebut memang berawal dari pembaruan tampilan yang dilakukan oleh Shopee, dimana nantinya setiap pembeli akan direkomendasikan pengiriman hemat jadi setiap pembeli tidak diberatkan dengan biaya ongkir. Jika anda salah satu pengguna yang belum begitu paham dengan sistem pengiriman untuk pembeli terbaru, pada pertemuan kali ini kami akan menjelaskan kepada anda semua.
Bagi anda yang beranggapan SHOPEE TIDAK BISA MEMILIH KURIR ternyata salah besar dan itu tidak benar adanya, karena sebetulnya setiap pembeli bisa memilih seperti sebelum mendapatkan pembaruan. Adapun cara memilih kurir di Shopee pada saat belanja memang sangat mudah dan cara ini sudah kami coba sebelumnya, jadi tidak perlu khawatir lagi mengenai permasalahan expedisi kirim Shopee.
Penerapan pemilihan kurir secara otomatis oleh pihak Shopee seperti sekarang ini, ternyata bisa di ubah sebelum pesanan dilanjutkan oleh pihak toko/penjual karena ini cara paling ampuh untuk melakukannya. Prosesnya juga tidak sulit serta tidak harus membatalkan pesanan terlebih dahulu, cukup akses menu saya lalu pilih pesanan saya dan disitu anda baru bisa ganti expedisi pengiriman.
Sampai disini pastinya banyak pengguna belum begitu paham dengan PENGIRIMAN HEMAT SHOPEE dan bagaimana cara mengatasi pemilihan kurir secara otomatis oleh sistem Shopee seperti apa. Berikut ini Carabelanja.id akan informasikan bagaimana cara mengganti kurir di Shopee, agar lebih jelas dan detailnya dapat simak ulasan seperti dibawah ini.
Syarat Memilih Kurir di Shopee
Hal paling wajib untuk anda ketahui terlebih dahulu ialah persyaratan mengganti jasa kurir di Shopee, hal ini bertujuan proses perubahan akan dilakukan berhasil. Jika sampai disini anda belum mengetahuinya, dapat simak langsung beberapa ketentuan sebagai berikut.
- Pastikan pesanan anda belum dikirim.
- Biaya ongkir tidak melebihi biaya sebelumnya.
- Penjual belum memproses ke jasa kurir.
- Sebelum melakukan perubahan chat terlebih dahulu ke pihak toko.
Jenis Layanan Pengiriman Hemat Shopee
Terdapat cukup banyak pengguna masih bingung dengan pembaruan jasa kurir di Shopee, oleh karena itu banyak pengguna tidak bisa memilih jasa kurir langsung. Berikut kami informasikan beberapa jasa kirim sudah mendukung dan nantinya secara otomatis akan dipilih oleh sistem dari Shopee sebagai berikut.
Instant
- Shopee Express Instant
- GoSend Instant
- GrabExpress Instant
Same Day
- Shopee Express Same Day
- GoSend Same Day
- GrabExpress Same Day
Next Day
- JNE YES
Reguler
- Shopee Express Standard
- J&T Express
- SiCepat REG
- Anteraja
- POS Kilat Khusus
- Ninja Xpress
- ID Express
- JNE Reguler
- JNE OKE
Hemat
- J&T Economy
- SiCepat Halu
Kargo
- JNE Trucking (JTR)
Cara Memilih Kurir di Shopee
Lalu berlanjut ke pembahasan paling utama yakni cara memilih kurir di Shopee, disini kami anggap jika anda semua sudah mengetahui syarat dan ketentuannya. Maka dari itu langsung saja ke pokok pembahasannya, berikut panduan cara memilih jasa kurir di Shopee.
1. Buka Aplikasi Shopee
Langkah pertama harus dilakukan ialah buka aplikasi Shopee, pastikan jika perangkat HP didukung dengan koneksi internet lancar.
2. Pilih Menu Saya
Jika sudah berhasil masuk ke tampilan utama aplikasi Shopee langsung pilih menu Saya pada bagian pojok kanan bawah.
3. Pilih Pesanan Dikemas
Kemudian akan muncul banyak menu tersedia, silahkan lanjut pilih menu Pesanan Dikemas.
4. Klik Informasi Pengiriman
Nantinya muncul detail pesanan anda, silahkan klik langsung Informasi Pengiriman.
5. Ubah Jasa Pengiriman
Selanjutnya anda tinggal ubah jasa kurir sesuai dengan keinginan anda.
6. Konfirmasi
Jika sudah menentukan jasa kurir mana yang digunakan, lanjut klik Konfirmasi.
7. Berhasil
Sampai disini anda sudah berhasil mengganti jasa pengiriman lama dengan yang baru.
Keuntungan Ubah Kurir Pengiriman di Shopee
Ada banyak keuntungan bisa didapatkan ketika sudah mengetahui cara memilihnya seperti apa, jadi sebetulnya sama saja kok caranya hanya prosesnya ketika sudah melakukan pembelian produk. Berikut kami informasikan kepada anda semua beberapa keuntungan bisa didapatkan setelah ubah jasa pengiriman berhasil.
- Perubahan tidak perlu menambah biaya lagi.
- Jasa kurir tersedia lebih lengkap.
- Nomor pesanan tetap sama, hanya saja kurir pengiriman yang berubah.
Kesimpulan
Sampai disini apakah sudah paham kenapa pengguna aplikasi Shopee tidak bisa memilih kurir pengiriman, diatas sudah kami jelaskan bagaimana cara memilih kurir di Shopee. Jadi intinya sistem terbaru dari Shopee akan memilih kurir mana yang termurah sesuai dengan jenis layanan sudah anda pilih, jikapun ingin merubahnya bisa lakukan cara diatas.
Nah seperti itu tadi pembahasan lengkap mengenai cara memilih kurir di Shopee setelah update terbaru mengenai pemilihan jasa pengiriman untuk pembeli dapat Carabelanja.id sampaikan. Semoga dengan adanya informasi seperti diatas bisa membantu semua pengguna aplikasi Shopee sedang membutuhkan pembahasan seperti tersebut.