Cara Mengaktifkan COD di Shopee – Adanya aplikasi belanja online Shopee menjadi angin segar bagi mereka yang memiliki usaha seperti online shop ataupun memiliki toko offline, sebab setiap orang bisa berjualan di Shopee. Syarat untuk membuat toko juga sangat ringan cukup memiliki akun Shopee saja, setelah akun Shopee terverifikasi baru bisa membuat toko baik itu melalui aplikasi langsung maupun lewat seller center Shopee.
Adapun CARA JUALAN DI SHOPEE memang sangat mudah sekali jika telah memiliki toko, karena penjual cukup upload beberapa produk jualannya saja yang bisa dilakukan per produk atau juga secara bersamaan. Pada pembahasan sebelumnya juga sudah kami sampaikan kepada anda semua mulai dari cara buat toko, upload produk dan juga CARA HAPUS PRODUK DI SHOPEE dan semua itu bisa anda lakukan cukup lewat aplikasi saja.
Menjadi seller di Shopee tidak hanya sekedar menunggu pesanan masuk ataupun balas chat dari pembeli saja, terdapat beberapa tahap tahap harus anda lengkapi mulai dari deskripsi toko, tampilan toko dan paling penting jasa pengiriman toko dan metode pembayaran COD. Sebab, sebagian besar dari pengguna aplikasi Shopee sering sekali mencari toko yang telah menyediakan metode pembayaran COD atau lebih dikenal bayar ditempat.
Namun yang menjadi pertanyaan saat ini bagaimana cara mengaktifkan metode pembayaran COD di akun toko dan apa saja syarat harus dilengkapi, sebab tidak semua seller di Shopee sudah mengetahui cara mengaktifkan COD di Shopee. Hal seperti ini memang wajar dan kerap terjadi kepada siapapun juga, terlebih jika anda baru terjun di dunia online shop seperti ini, jadi tak perlu malu takut salah atau berperasaan apapun juga.
Sampai disini pastinya sudah banyak seller yang masih awam atau sedang merintis ingin sekali mengetahui bagaimana cara aktifkan opsi pembayaran bayar di tempat serta langkah langkah apa saja harus dilakukan. Untuk mengetahui itu semua, anda dapat simak langsung ulasan dari Carabelanja.id yang sudah kami persiapkan kepada semua seller Shopee seperti dibawah ini.
Apa Itu COD Shopee
Sebelum adanya aplikasi belanja online nama COD atau bayar ditempat memang terasa asing bagi kebanyakan orang, tetapi seiring semakin dikenalnya aktivitas belanja online nama COD semakin dikenal serta menjadi pilihan utama bagi beberapa orang. Tetapi berbeda dengan skema sebelumnya dimana itu terjadi antara penjual dan pembeli langsung, namun berbeda jika sistem COD (bayar Ditempat di Shopee) ataupun aplikasi belanja online lainnya.
COD adalah sebuah singkatan dari Cash On Delivery yang artinya bayar ditempat, istilah ini memang sudah lama digunakan oleh online shop saat ini terutama di beberapa perusahaan e-commerce kenamaan. Namun dalam konteks istilah COD di marketplace ialah pilihan metode pembayaran bayar ditempat yang sudah disediakan oleh Shopee, nantinya pembeli bisa langsung membayar jika paket sudah sampai ke kurir langsung.
Syarat Aktifkan COD (Bayar Ditempat) di Shopee
Pastinya banyak penjual dari Shopee masih bingung terkait cara aktifkan COD di Shopee untuk penjual, terutama syarat dan ketentuan untuk mengaktifkan bayar ditempat (COD) apa saja harus dilengkapi. Apabila sampai disini anda belum mengetahui secara pastinya terkait persyaratan untuk aktifkan COD, dapat simak seperti berikut ini.
- Memiliki akun Shopee terverifikasi.
- Akun Toko terverifikasi.
- Selama 7 hari terakhir ada pesanan masuk.
- Memiliki lebih dari satu produk.
- Alamat toko terverifikasi.
Cara Mengaktifkan COD di Shopee
Banyak penjual baru yang belum begitu paham bagaimana cara mengaktifkan COD di toko Shopee untuk pembeli, sehingga masih banyak belum mengaktifkan sistem pembayaran seperti tersebut dikarenakan beberapa alasan kuat. Jika anda sudah yakin untuk mengaktifkan COD di Shopee, maka dapat simak panduan cara mengaktifkan seperti dibawah ini.
Waktu yang dibutuhkan: 2 menit
- Buka Aplikasi Shopee
Langkah pertama buka langsung aplikasi Shopee melalui perangkat HP milik sendiri dan jangan lupa cek koneksi internet anda stabil atau tidak.
- Klik Menu Saya
Jika sudah berhasil masuk ke tampilan utama aplikasi Shopee, langsung pilih menu Toko Saya pada bagian pojok kiri atas.
- Pilih Jasa Kirim
Lalu berlanjut langkah berikutnya dengan cara klik pilih Jasa Kirim Saya. Untuk memilih pengiriman yang sudah menyediakan layanan COD.
- Klik Aktifkan COD
Langkah terakhir cukup aktifkan jasa kirim yang menydiakan layanan CO, jika sudah dilanjutkan klik Aktifkan COD.
- Berhasil
Sampai disini anda sudah berhasil mengaktifkan COD di Shopee. Untuk mengeceknya, bisa buka akun sebagai pengguna.
Cara Mengaktifkan COD di Shopee Lewat Seller Center
Diatas merupakan opsi utama jika anda ingin aktifkan COD karena penjual cukup akses aplikasi pengguna sudah bisa melakukan. Apabila ingin mencoba lewat halaman selle center Shopee, maka dapat simak langsung ulasan sebagai berikut.
- Langkah pertama login ke akun seller center Shopee sudah di daftarkan.
- Setelah berhasil masuk langsung saja klik menu Pengaturan Pengiriman di halaman utama seller center Shopee.
- Lalu lanjut pilih menu Jasa Kirim.
- Lalu dilanjutkan pilih jasa kirim sudah menyediakan metode pembayaran COD.
- Jika sudah dilanjut klik aktifkan metode pembayaran COD.
- Selesai, sampai disini anda sudah berhasil aktifkan COD di Shopee.
Keuntungan Mengaktifkan COD di Shopee
Tidak perlu dipertanyakan lagi terkait keuntungan didapatkan apabila setiap penjual di Shopee sudah mengaktifkan sistem pembayaran COD di Shopee, sehingga tak heran jika hampir kebanyakan toko di Shopee sudah menyediakan metode seperti tersebut. Jika anda penasaran apa saja keuntungan didapatkan setelah mengaktifkannya, dapat simak langsung seperti dibawah ini.
- Menaikkan penjualan toko.
- Menaikkan trafik toko
- Toko semakin dikenal banyak pengguna.
- Omset semakin naik.
- Proses penarikan dana COD mudah dan cepat.
- Dapat mengaktifkan COD semua jasa kirim sudah menyediakan metode bayar ditempat.
Kesimpulan
Bagaimana, sampai disini apakah sudah paham dan jelas terkait cara mengaktifkan OD di Shopee ? Ya, cara seperti diatas memang sangat mudah sekali apalagi tidak ada syarat wajib yang membebankan bagi setiap seller. Jadi disini dapat menarik kesimpulan jika mengaktifkan atau menonaktifkan metode pembayaran COD dapat dilakukan tanpa harus persetujuan apapun.
Dari kedua cara sudah kami sampaikan kepada anda semua seperti diatas memang sama sama mudah serta sama sama cepat, jadi tinggal sesuaikan saja pilih opsi mana untuk mengaktifkan COD di Shopee kiranya menurut anda lebih simpel. Contoh diatas merupakan satu jasa kirim saja, anda bisa mengaktifkan COD di semua jasa kirim yang sudah menyediakan,jadi bukan hanya J&T Expres dapat di aktifkan COD nya.
Nah seperti itu tadi pembahasan lengkap mengenai cara mengaktifkan COD atau bayar ditempat di Shopee beserta syarat dan ketentuan dapat Carabelanja.id sampaikan. Semoga dengan adanya informasi seperti diatas bisa membantu semua seller atau penjual Shopee sedang membutuhkan artikel seperti diatas.